UDiNus Repository

PENGUKURAN KINERJA RSUD SUNAN KALIJAGA DEMAK DENGAN METODE BALANCED SCORECARD

YULISNAWATI, (2015) PENGUKURAN KINERJA RSUD SUNAN KALIJAGA DEMAK DENGAN METODE BALANCED SCORECARD. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (665Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4Kb) | Preview

      Abstract

      Pemerintah selaku pengolahan sumber daya publik, memandang ukuran keberhasilan dari instansi atau organisasi yang dimiliki pemerintah dilihat dari pengukuran kinerja secara tradisonal yang hanya menitik beratkan pada tolok ukur keuangan sementara pengukuran kinerja perusahaan pada aspek-aspek nonkeuangan seperti tingkat kepuasan pelanggan, tingkat kepuasan karyawan dan kegiatan operasional internal kurang diperhatikan. Hal ini menunjukan bahwa keberhasilan organisasi pemerintah hanya dilihat dari aspek pendapatan saja, tanpa memperhatikan aspek pengeluarannya, manfaat, dan dampak dari suatu aktivitas atau kegiatan yang telah dilaksanakan. Pengukuran kinerja merupakan hal yang penting untuk rumah sakit dalam melakukan evaluasi dan perencanaan untuk kedepannya. Selama ini pengukuran kinerja di RSUD Sunan Kalijaga berdasarkan dari segi finansial,sedangkan dari sisi non finasial belum dilakukan dan itu merupakan salah satu kendalanya. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk pengukuran kinerja adalah balanced scorecard. Tujuan penelitian ini ialah membuat sistem informasi untuk mengukur kinerja RSUD Sunan Kalijaga Demak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Balanced Scorecard, dimana Balanced Scorecard merupakan kartu skor yang dimanfaatkan untuk mencatat skor hasil kinerja eksekutif, hasil perbandingan ini dimanfaatkan untuk melakukan evaluasi atas eksekutif. Kinerja eksekutif diukur secara berimbang dari dua perspektif: keuangan dan nonkeuangan, jangka pendek dan jangka panjang, internal dan ekstern. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu sistem informasi yang dapat melakukan pengukuran kinerja rumah sakit, sebagai bagian dalam melakukan evaluasi rumah sakit.

      Item Type: Article
      Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
      Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 02 Mar 2015 11:52
      Last Modified: 02 Mar 2015 12:01
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/14967

      Actions (login required)

      View Item