JOHN, MANUAHE (2015) SISTEM PAKAR DIAGNOSIS PENYAKIT AYAM PADA KELOMPOK TERNAK AYAM DESA KALISIDI SEMARANG. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Usaha peternakan cukup diminati kelompok ternak desa kalisidi semarang termasuk peternakan ayam, karena ayam merupakan kebutuhan pokok masyarakat sehingga peternakan ayam menjadi sumber bisnis yang sangat menjanjikan bagi kelompok ternak desa kalisidi. Keberhasilan peternakan ditentukan dari pengetahuan dan pemahaman dengan pengenalan sumber hambatan dan ancaman dari penyakit yang mungkin dapat dengan cepat menular dan berakibat fatal dan sangat merugikan. Kelompok ternak desa kalisidi semarang mempunyai keterbatasan pengetahuan tentang penyakit pada ayam dan bagaimana cara penanganannya. Keadaan ini mengakibatkan peternak memiliki ketergantungan yang tinggi terhadap pakar ternak ayam atau dokter hewan yang ahli menangani penyakit pada ayam, akan tetapi jumlah pakar ternak ayam atau dokter hewan sangat terbatas terutama di daerah pedesaan. Representasi pengetahuan yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan kaidah produksi, kaidah ini dapat dikatakan sebagai hubungan implikasi bagian, yaitu : bagian premis (jika) dan bagian konklusi (maka). Pada penelitian ini dibuat sistem pakar yang dapat menangani dan mendiagnosis penyakit pada ayam berdasarkan gejalanya. Sistem pakar ini bisa memberikan informasi yang cepat tentang penyakit yang diderita oleh ayam dan cara penanggulangannya.
Actions (login required)