SANDRA, DARMAWAN FEBRYCCO (2015) PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP DISIPLIN KERJA SERTA DAMPAKNYA PADA KINERJA KARYAWAN PERUM PERHUTANI DIVISI REGIONAL JAWA TENGAH. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.
Abstract
Sumber Daya Manusia merupakan faktor terpenting dalam setiap kegiatan sebuah perusahaan, karena bagaimanapun canggihnya teknologi yang digunakan tanpa didukung oleh manusia sebagai pelaksana kegiatan operasionalnya tidak akan mampu menghasilkan output yang sesuai dengan tujuan yang diharapkan. Demikian pula dengan tujuan organisasi dari Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah yang mempunyai komitmen untuk mengeksplorasi lebih jauh pengelolaan sumber daya kelas dunia yang meningkatkan hutan Indonesia dengan mengembangkan produk layanan yang relevan dan kreatif yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan seperti kepemimpinan, komitmen organisasi, dan disiplin kerja. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan dan komitmen organisasi terhadap disiplin kerja dan kinerja karyawan. Penelitian dilakukan di Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang dibagikan keada 124 orang. Selain kuesioner data juga dikumpulkan melalui wawancara singkat. Penelitian dilakukan dengan menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) yang dijalankan oleh AMOS 22. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : kepemimpinan dan komitmen organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, selain itu kepemimpinan dan komitmen organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin kerja, dan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.
Actions (login required)