UDiNus Repository

PENGARUH EFIKASI DIRI, LINGKUNGAN KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA KANTOR KESYAHBANDARAN DAN OTORITAS PELABUHAN (KSOP) KELAS 1 TANJUNG EMAS SEMARANG

FADIARNI, PUTRI WIDYANING (2015) PENGARUH EFIKASI DIRI, LINGKUNGAN KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA KANTOR KESYAHBANDARAN DAN OTORITAS PELABUHAN (KSOP) KELAS 1 TANJUNG EMAS SEMARANG. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (193Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4Kb) | Preview

      Abstract

      Sumber daya manusia merupakan salah satu faktor penting yang dapat mempengaruhi kinerja suatu instansi. Salah satu upaya yang dapat dilakukan oleh suatu instansi untuk meningkatkan kinerja pegawai adalah dengan efikasi diri, lingkungan kerja dan disiplin kerja yang baik bagi pegawai. Sesuai dengan judul penelitian ini yaitu Pengaruh efikasi diri, lingkungan kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai kantor kesyahbandaran dan otoritas pelabuhan kelas 1 tanjung emas semarang, maka hipotesis yang diajukan adalah ada hubungan positif dan signifikan antara efikasi diri terhadap kinerja pegawai, ada hubungan yang positif dan signifikan antara lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai dan ada hubungan positf dan signifikan antara disiplin kerja terhadap kinerja pegawai. Berdasarkan analisa kuantitatif yang telah dilakukan dengan menggunakan teknik pegujian membandingkan r hitung dengan r tabel dan tingkat kepercayaan diperoleh hasil bahwa ada pengaruh positif antara efikasi diri terhadap kinerja pegawai kemudian ada pengaruh positif antara lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai dan tidak ada pengaruh antara disiplin kerja terhadap kinerja pegawai. Dan melalui uji F terbukti bahwa pengaruh efikasi diri dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai diterima dan pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja pegawai ditolak. KSOP Kelas I Tanjung Emas Semarang hendaknya memberikan pengarahan tentang efikasi diri dan meningkatkan penyediaan lingkungan kerja yang baik kepada pegawai, karena semakin baik efikasi diri dan lingkungan kerja yang diberikan akan semakin baik pula kinerja mereka.

      Item Type: Article
      Subjects: ?? NM ??
      Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 27 Nov 2015 11:47
      Last Modified: 27 Nov 2015 11:47
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/17561

      Actions (login required)

      View Item