AZIZ, NUGROHO ADI (2016) SELF ASSESSMENT SISTEM PELAYANAN PERIJINAN SATU PINTU BERDASARKAN FRAMEWORK COBIT 5 PADA BADAN PELAYANAN PERIJINAN TERPADU KOTA SEMARANG. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
BPPT Kota Semarang telah memanfaatkan teknologi informasi dengan menerapkan Sistem Pelayanan Perijinan Satu Pintu dalam melayani perihal permohonan perijinan. Berdasarkan penelitian sebelumnya, masih ditemukan masalah pada atribut sumber daya manusia terkait pelayanan perijinan. Untuk itu diperlukan analisis tata kelola TI terkait dengan atribut sumber daya manusia untuk mengetahui apakah penerapan TI telah berjalan sesuai dengan tujuan organisasi. Dengan adanya penelitian ini, dapat diketahui tingkat kapabilitas serta strategi perbaikan yang dapat digunakan BPPT Kota Semarang sebagai referensi untuk meningkatkan pengelolaan sumber daya manusia terkait TI agar lebih baik. Pada penelitian ini, pengumpulan data dilakukan dengan studi dokumen, kuesioner, dan wawancara kemudian dianalisis tingkat kapabilitas dan kesenjangan berdasarkan COBIT 5. Hasil dari penelitian tersebut, tingkat kapabilitas tata kelola TI terkait pengelolaan sumber daya manusia (APO07) pada BPPT Kota Semarang saat ini berada pada tingkat 2 (managed) dimana pengkomunikasian mengenai perencanaan dari performa pengelolaan sumber daya manusia terkait sistem pelayanan perijinan satu pintu belum sepenuhnya dikelola dengan baik. Untuk mencapai tingkat kapabilitas 3, maka perlu dilakukan secara bertahap strategi perbaikan dari proses atribut level 1 sampai 3.
Actions (login required)