UDiNus Repository

Kompensasi, Komitmen Organisasi dan Organizational Citizenship Behavior Serta Dampaknya pada Kinerja Sumber Daya Manusia Pada PT.Global Elektronik Semarang

SUNJA, PERMANA SAPTA (2017) Kompensasi, Komitmen Organisasi dan Organizational Citizenship Behavior Serta Dampaknya pada Kinerja Sumber Daya Manusia Pada PT.Global Elektronik Semarang. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Keberhasilan organisasi mencapai tujuan dan sasaran sangat ditentukan oleh kinerja sumber daya manusia. Banyak faktor dapat mempengaruhi kinerja sumber daya manusia seperti kompensasi, komitmen organisasi dan organizational citizenship behavior. Obyek penelitian ini adalah PT. Global Elektronik, Ruko Taman Setiabudi Blok A-6, Jl. Sukun Raya A-6, Banyumanik, Semarang. Indikasi penurunan kinerja adalah target yang tidak tercapai. Berdasarkan data, target yang dicapai karyawan hanya bisa dicapai rata-rata 83,12%. Walaupun pada bulan Juni 2016 mencapai penjualan tertinggi yaitu 112 unit (89,60%). Secara umum, dapat dikatakan bahwa kinerja karyawan PT. Global Elektronik Semarang mengalami penurunan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kompensasi, komitmen organisasi dan organizational citizenship behavior terhadap kinerja sumber daya manusia. Populasi yang digunakan adalah karyawan PT. Global Elektronik, Ruko Taman Setiabudi Blok A-6, Jl. Sukun Raya A-6, Banyumanik, Semarang yang berjumlah 103 karyawan terdiri dari 70 karyawan lama dan 33 karyawan baru. Dengan metode Slovin diperoleh sampel sebanyak 51 karyawan. Jenis data adalah data primer. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa : 1) Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja sumber daya manusia. 2) Komitmen organsiasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja sumber daya manusia. 3) Organizational Citizenship Behavior berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja sumber daya manusia

    Item Type: Article
    Subjects: ?? NM ??
    Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 13 Dec 2017 16:29
    Last Modified: 13 Dec 2017 16:29
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/22926

    Actions (login required)

    View Item