UDiNus Repository

Sistem Informasi Perpustakaan Pada SMA NU 01 AL HIDAYAH Kendal

EKO, WAHONO (2008) Sistem Informasi Perpustakaan Pada SMA NU 01 AL HIDAYAH Kendal. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Sistem perpustakaan SMA NU 01 AL HIDAYAH Kendal selama ini masih menggunakan pendataan manual, dengan pendataan tersebut sering kendala Kendala-kendala tersebut antara lain: 1). Dalam proses kegiatannya masih banyak dijumpai terjadinya redudansi (kerangkapan data), misalnya data pinjaman dan pengembalian buku terdapat penulisan nama siswa dan judul buku secara berulang-ulang; 2). Inkonsistensi (data yang berbeda), misalnya pada proses pencatatan pinjaman dan pengembalian seringkali terjadi perbedaan pencatatan antara data buku yang dikembalikan dengan buku yang dipinjam; 3). Disintegrasi (data yang tidak saling berhubungan atau bahkan hilang), misalnya pada proses pencatatan pinjaman dan pengembalian seringkali tidak sama, pada data pengembalian ada tetapi pada data pinjaman tidak dapat ditemukan. Kendala lainnya adalah petugas perpustakaan tidak dapat mengetahui secara pasti berapa jumlah buku yang dimiliki oleh perpustakaan dan masalah dalam penggolongan buku berdasarkan jenis tertentu. Melihat kenyataan tersebut diatas maka sebaiknya pihak sekolah perlu membenahi dan mulai mempertimbangkan penggunaan sistem berbasis database yang dapat menyajikan data secara aman, cepat dan akurat bagi pengelolaan data anggota, inventarisasi buku, peminjaman buku dan pengembalian buku dengan status kembali, hilang atau rusak. Kata kunci : Sistem Informasi Perpustakaan Pada SMA NU 01 Al Hidayah Kendal

Item Type: Article
Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
Depositing User: Psi Udinus
Date Deposited: 10 Oct 2014 16:39
Last Modified: 10 Oct 2014 16:39
URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/10540

Actions (login required)

View Item