UDiNus Repository

Sistem Informasi Pelayanan Kesehatan Pada Puskesmas Kaligondang Purbalingga

DIDIK, RATMOKO FADI (2012) Sistem Informasi Pelayanan Kesehatan Pada Puskesmas Kaligondang Purbalingga. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3753b) | Preview

    Abstract

    Tugas Akhir dengan judul Sistem Informasi Pelayanan Kesehatan Pada Puskesmas Kaligondang Purbalingga dibuat dengan tujuan utama yaitu membuat suatu perangkat lunak yang diharapkan mampu membantu pihak puskesmas dalam melakukan pendataan, informasi, dan laporan. Sistem informasi ini dibuat untuk mendata pasien, memberikan informasi, dan memberikan laporan. Dengan sistem yang sudah terkomputerisasi akan lebih menghemat waktu dan memudahkan dalam proses pelayanan kesehatan di puskesmas Kaligondang ini. Langkah-langkah dalam merancang sistem yang meliputi analisa sistem secara umum dan terperinci dengan menggunakan alat bantu Diagram Konteks, Diagram Alir Data, Kamus Data, Diagram Hubungan Entitas (ERD), Kardinalitas atau Derajat Relasi, Perancangan Basis Data, Normalisasi, Perancangan Masukan dan Pengeluaran. Software yang digunakan dalam membuat aplikasi sistem informasi pelayanan kesehatan pada puskesmas Kaligondang Purbalingga menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0 dengan database MySql. Dari analisa dan pembahasan didapatkan laporan pemeriksaan, laporan obat, dan laporan kunjungan pasien. Diharapkan dengan memanfaatkan sistem yang sudah ada dapat terus berkembang dan diharapkan dapat meningkatkan kualitas kerja serta meningkatkan kualitas pelayanan.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 10 Oct 2014 16:45
    Last Modified: 19 Nov 2014 01:05
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/10819

    Actions (login required)

    View Item