UDiNus Repository

SISTEM INFORMASI PENJUALAN BARANG Pada Toko Media Aplikasi Semarang

EKA, HARIYANI (2012) SISTEM INFORMASI PENJUALAN BARANG Pada Toko Media Aplikasi Semarang. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Laporan Penelitian ini berjudul "Sistem Informasi Penjualan Barang pada Toko Media Aplikasi Semarang". Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang Sistem Informasi Penjualan Barang pada Toko Media Aplikasi Semarang, sehingga memudahkan dalam pengolahan datanya dan menghasilkan suatu informasi yang berkualitas dan berguna bagi semua pihak yang membutuhkan. Proses perancangan Sistem Informasi Penjualan Barang pada Toko Media Aplikasi Semarang dimulai dengan menganalisis sistem yang berjalan pada Toko Media Aplikasi, kemudian mengidentifikasi permasalahan-permasalahan yang ada. Setelah di identifikasi kemudian penulis merancang sistem informasi dengan model-model pengembangan sistem seperti Context Diagram, Dekomposisi Diagram, Data Flow Diagram, Entity Relationship Diagram, Normalisasi, Desain Database, dan Desain input dan Output. Setelah pengembangan sistem dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa sistem yang selama ini diterapkan pada Toko Media Aplikasi Semarang dapat mengelola data-data penjualan yaitu data barang, data pelanggan, data pesan, data penjualan dan bukti pembayaran. Melalui Penelitian ini akan dibuat aplikasi sistem yang mampu memberikan laporan-laporan yang dibutuhkan oleh Toko Media Aplikasi. Untuk membangun sistem informasi tersebut, maka dapat dilakukan pembuatan aplikasi menggunakan Visual Basic 6.0 sebagai kode programnya dan MySQL sebagai database nya. Analisis yang efektif akan memudahkan pekerjaan penyusunan di tahap berikutnya dan sebaliknya kesalahan yang terjadi pada tahap analisis ini dapat menimbulkan masalah yang lebih besar dengan menggunakan The Waterfall Model. Adapun langkah-langkah penelitiannya meliputi: analisis kebutuhan, implementasi atau pembuatan kode program, dan pengujian sistem.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 10 Oct 2014 17:08
    Last Modified: 18 Nov 2014 12:04
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/11641

    Actions (login required)

    View Item