UDiNus Repository

Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Guru Berprestasi Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process Pada SMK Negeri 9 Semarang

ADELIA, SUSANTI (2014) Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Guru Berprestasi Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process Pada SMK Negeri 9 Semarang. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (232Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4Kb) | Preview

      Abstract

      Selaras dengan kebijaksanaan pembangunan yang meletakkan pengembangan sumber daya manusia sebagai prioritas pembangunan nasional, kedudukan dan peran guru semakin bermakna strategis dalam mempersiapkan sumber daya manusia yang berkualitas dalam menghadapi era-global. Permasalahan yang terjadi dalam proses penilaian guru berprestasi sebagai standar kualitas pendidik dalam sekolah khususnya dalam SMK Negeri 9 Semarang yang masih bersifat subyektif. Untuk mengurangi sifat subyektifitas tersebut maka perlu dirancang sebuah sistem pemilihan guru berprestasi menggunakan metode AHP sebagai dasar pengambilan keputusan. Metode AHP merupakan metode pengambilan keputusan yang multi kriteria. Proses perhitungan AHP ini dilakukan untuk menentukan rekomendasi guru dalam guru berprestasi dengan standar pada 4 kriteria yaitu pedagogik, kepribadian, profesionalisme, dan sosial. Tujuan yang dicapai dalam penelitian ini yaitu terciptanya Decision Support System yang memadai dan dapat membantu sekolah dalam mengambil keputusan yang relevan untuk memilih guru berprestasi menggunakan metode AHP, dengan harapan dapat meningkatkan kinerja dan prestasi guru yang lainnya. Metode Pengumpulan data yang dilakukan yaitu dengan metode interview/wawancara, observasi, dan studi pustaka Metode pengembangan sistem yang digunakan dalam sistem ini adalah metode waterfall. Dengan adanya sistem ini ditujukan untuk mempermudah dan mempercepat dalam menentukan guru berprestasi pada SMK Negeri 9 Semarang dan diharapkan sesuai dengan kebutuhan pengguna. Sistem ini dapat dikembangkan dengan menggunakan metode dan bahasa pemrograman lain, selain visual basic seperti website agar lebih varian dan dapat diakses melalui internet dan tidak bersifat lokal saja.

      Item Type: Article
      Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
      Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 10 Oct 2014 17:44
      Last Modified: 16 Nov 2014 15:36
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/12857

      Actions (login required)

      View Item