UDiNus Repository

Pengembangan Game 3D berbasis Edutainment Multiple Intelligences (kinestetis) untuk Anak Golden Ages

AGUS, WIBOWO RUDI (2014) Pengembangan Game 3D berbasis Edutainment Multiple Intelligences (kinestetis) untuk Anak Golden Ages. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (743Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4Kb) | Preview

      Abstract

      Tulisan ini menggabungkan multimedia, metode pendidikan, pemetaan pola pikir, untuk mengembangkan pola yang dapat meningkatkan kecerdasan anak pada masa golden age sehingga dapat membantu peningkatan kecerdasan sejak usia dini atau golden age sekaligus menciptakan karakter global. Masa ini sangat penting karena seluruh pola pikir dasar anak terbentuk. Setiap anak yang memiliki kemampuan manajemen diri yaitu Five Minds for the Future yang didasari pada kemampuan Multiple Intelligences adalah salah satu kekuatan karakter yang luar biasa dan terbukti mampu menciptakan generasi cerdas, tangguh, kompetitif di era-digital yang serba cepat dan logis demi memenangkan kompetisi global. Metode edutainment yang digunakan adalah menggabungkan Quantum learning-Quantum teaching yang sudah teruji keandalannya dalam format yang lebih 'fresh' yaitu 3D edutaintment game yang metode pengembangan sistem menggunakan model prototype yang meliputi analisa kebutuhan sistem, membangun prototyping, evaluasi prototyping, mengkodekan sistem, menguji sistem, evaluasi sistem, menggunakan sistem. Dan hasil pengembangan aplikasi ini adalah sebuah aplikasi MI-3D Edutaintment Game khusus untuk anak usia dini (kecerdasan kinestetis pada anak usia tiga s.d delapan tahun). Dengan laporan ini diharapakan menjadi inspirasi dan acuan terciptanya aplikasi inovasi baru yang semakin cerdas dalam dunia pendidikan di Indonesia yang mampu mengakomodasi faktor-faktor pengembangan Multiple Intelligences pada anak usia dini. Dan bagi pengguna sendiri, keberadaan aplikasi ini diharapkan agar dapat membantu meningkatkan kemampuan MI si anak dengan cara yang sangat menyenangkan yang hasilnya dapat meningkatkan kesadaran para orang tua, pendidik dan tenaga kependidikan untuk lebih memahami akan sangat pentingnya faktor-faktor kecerdasan dan manajemen pengelolaan kecerdasan itu sendiri didalam karakter pribadi anak sebagai dasar yang menjadikan generasi cerdas dalam kompetisi global.

      Item Type: Article
      Subjects: T Technology > Teknik Informatika
      Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
      Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 10 Oct 2014 17:51
      Last Modified: 16 Nov 2014 08:32
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/13087

      Actions (login required)

      View Item