DICKY, HARTANTO HIMAWAN (2014) SISTEM PELAPORAN DAN INFORMASI KEADAAN HUTAN BERBASIS SMS GATEWAY. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
| PDF Download (393Kb) | Preview | |
| PDF Download (4056b) | Preview |
Abstract
Teknologi infomasi adalah bagian dari media yang digunakan untuk menyampaikan pesan pada banyak orang. Kemajuan teknologi yang sangat pesat mengubah gaya hidup manusia menjadi serba mudah dan praktis. Teknologi telepon seluler yang dapat memudahkan seseorang berkomunikasi dengan orang lain dimanapun berada, salah satu fasilitas dari telepon seluler yang banyak dipakai saat ini adalah SMS. Dalam kasus ini seorang polisi kehutanan bertugas dengan berbagai kegiatan patroli rutin, atau kegiatan intelijen. Kegiatan tersebut tentunya menggunakan dasar peta sebagai penentu dimana tempat-tempat yang menjadi sasaran patroli rutin atau kegiatan intelijen. polisi hutan melaporkan keadaan hutan dengan mengirimkan hasil pantauan ke server melalui sms kemudian akan di olah server menjadi data yang akurat, agar polisi hutan tidak harus sering kembali kekantor dikarenankan jauhnya jarak antara kantor dan lokasi hutan dan tidak adanya koneksi internet maka polisi hutan menggunakan sinyal telefon seluler. Tujuan penulis dalam penelitian ini adalah Membangun aplikasi yang dapat membantu polisi kehutanan agar lebih mudah mengirimkan informasi kepada server/Balai Konservasi Sumber Daya Alam. Dengan adanya aplikasi sistim informasi dan pelaporan berbasis sms gateway diharapkan dapat membantu polisi hutan dalam melaksanakan tugasnya.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > Teknik Informatika Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 10 Oct 2014 18:01 |
Last Modified: | 15 Nov 2014 21:51 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/13387 |
Actions (login required)
View Item |