UDiNus Repository

ANALISIS PROSES BISNIS PADA PT TIRTA KURNIA JASATAMA SEMARANG MENGGUNAKAN BALANCED SCORECARD (BSC)

BRYAN, WARDHANA RACHMAN (2014) ANALISIS PROSES BISNIS PADA PT TIRTA KURNIA JASATAMA SEMARANG MENGGUNAKAN BALANCED SCORECARD (BSC). Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (189Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4Kb) | Preview

      Abstract

      Pengukuran kinerja perusahaan mutlak untuk mengukur kinerja dan membuat perencanaan sehingga perusahaan dapat mengevaluasi kesalahan-kesalahannya. Berbagai informasi dikumpulkan untuk menghasilkan keputusan yang digunakan untuk menjalankan proses bisnis. Pengukuran kinerja bisa didapat dari dua sumber, yaitu informasi finansial dan informasi non finansial. PT. Tirta Kurnia Jasatama Semarang sejauh ini hanya mengukur perspektif finansial sebagai indikator kinerja, sehingga sulit bagi perusahaan untuk mengevaluasi kendala dan masalah dari perspektif non finansial. Untuk menentukan masa depan dan tujuan perusahaan, pengukuran dari aspek finansial maupun non finansial perlu dilaksanakan secara seimbang. Sehingga PT. Tirta Kurnia Jasatama Semarang dapat mengembangkan bisnis, tujuan dan strategi perusahaan kearah yang lebih baik. Balanced scorecard merupakan alternatif terbaik dalam pengukuran kinerja proses binis, karena menghitung tidak hanya dari perspektif keuangan, melainkan juga dengan perspektif pelanggan, perspektif proses bisnis internal, dan perspektif pembelajaran dan pertumbuhan. Laporan tugas akhir ini menguraikan pengukuran kinerja perusahaan meliputi perspektif keuangan, pelanggan, proses bisnis internal serta pertumbuhan dan pembelajaran. Berdasarkan pengukuran dari berbagai macam perspektif diperoleh hasil bahwa kinerja proses bisnis PT Tirta Kurnia Jasatama Semarang masih bersifat fluktuatif, tapi secara umum termasuk baik. Sebaiknya pelayanan kepada konsumen harus ditingkatkan kualitasnya, memperbanyak marketing, meningkatkan mutu kualitas produk atau jasa yang dijual dan kesejahteraan pegawai perlu ditingkatkan.

      Item Type: Article
      Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
      Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 10 Oct 2014 18:06
      Last Modified: 15 Nov 2014 16:42
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/13532

      Actions (login required)

      View Item