YUDA, PUTRA HARDIADI (2014) SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN PADA SMA NEGERI 3 BREBES BERBASIS WEB. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Pemanfaatan teknologi komputer di SMA Negeri 3 Brebes hanya dipergunakan meliputi sebatas di laboratorium komputer sebagai sarana belajar siswa dan pada kantor tata usaha pemanfaatannya untuk membantu mengolah data administrasi, sedangkan pemanfaatan teknologi komputer di perpustakaan pengolahan datanya masih bersifat manual seperti proses pendataan anggota perpustakaan, peminjaman dan pengembalian buku. Permasalahan yang dihadapi menyebabkan munculnya kesalahan dalam proses pendataan peminjaman buku, proses pendataan pengembalian buku dan kurang akuratnya informasi tentang ketersediaan buku yang dibutuhkan oleh siswa sehingga menyebabkan siswa sulit dalam mencari buku. Oleh karena itu, perlu dibuat suatu sistem informasi perpustakaan yang dapat memberikan manfaat dalam proses pengolahan data di perpustakaan dan dapat menunjang kegiatan siswa dalam menumbuhkan minat baca siswa di SMA Negeri 3 Brebes. Untuk itu diperlukannya sebuah metode dalam membuat dan merancang sistem informasi perpustakaan dengan menggunakan metode SDLC (System Development Life Cycle), merupakan suatu proses pembuatan sistem yang membentuk suatu kerangka kerja untuk perencanaan dan pengendalian pembuatan sistem informasi. Dengan adanya sistem informasi perpustakaan, implementasi yang diharapkan dapat memberikan manfaat guna membantu dalam proses pengolahan data di perpustakaan dan dapat menunjang kegiatan minat membaca siswa di perpustakaan.
Actions (login required)