WINARTIE, (2015) MONITORING APLIKASI EPSC (ELECTRONIC PASSENGER SERVICE CHARGE) BERBASIS REST WEB SERVICE PADA PT. ANGKASA PURA I (PERSERO) CABANG BANDAR UDARA INTERNASIONAL AHMAD YANI SEMARANG. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
| PDF Download (714Kb) | Preview | |
| PDF Download (4Kb) | Preview |
Abstract
Dengan peningkatan ukuran dan jumlah perangkat lunak maka akan semakin tinggi resiko terjadinya gangguan informasi. Manajemen monitoring aplikasi menjadi sesuatu yang penting untuk dilakukan. Dalam hal ini PT.Angkasa Pura I (Persero) Cabang Bandar Udara Internasional Ahmad Yani Semarang, perlu melakukan monitoring terhadap aplikasi E-PSC. Monitoring Aplikasi PJP2U atau E-PSC masih belum dimiliki dan alangkah baiknya jika dibuat sistem monitoring yang real time, agar data-data yang terkadang tidak sesuai dengan kenyataan real dilapangan bisa diminimalisir kerancuannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang dan membangun Monitoring Aplikasi EPSC (Electronic Passenger Service Charge) berbasis REST Web Service pada PT. Angkasa Pura I (Persero) Cabang Bandar Udara Internasional Ahmad Yani Semarang . Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa REST Web Service dapat membantu pengambilan database dari platform yang berbeda serta penggunaan monitoring dapat membantu memudahkan proses analisis penjualan atau transaksi terhadap Aplikasi E-PSC oleh unik user privilege dan data tiap-tiap transaksi dapat dilihat secara realtime per harinya. Guna melakukan fungsi analisis terhadap perubahan fluktuasi data transaksi penjualan harian pada PT. Angkasa Pura I (Persero) Cabang Bandar Udara Internasional Ahmad Yani Semarang. Sistem ini dibangun menggunakan bahasa pemograman PHP menggunakan database MySQL.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > Teknik Informatika Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 29 Apr 2015 14:08 |
Last Modified: | 29 Apr 2015 14:08 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/15238 |
Actions (login required)
View Item |