NUGROHO, SAPUTRA EDI (2015) Perancangan Media Promosi Teh Botol Merk Teh Gunung Kota Kudus. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
PT. Gunung Sari Kudus, adalah perusahaan yang bergerak di bidang minuman kemasan. Sejarah singkat mengenai perusahaan ini pada tahun 1996 hanya memproduksi minuman sari buah dan sirup. Namun pada perjalanannya produk minuman sari buah dan sirup mengalami pasang surut dalam pemasarannya sehingga pada tahun 2011 hingga kini perusahaan ini mulai mengembangkan produk lainnya yaitu dengan memproduksi minuman teh dalam kemasan botol dengan merek Teh Gunung, produk teh botol ini cukup kompetitif dengan produk-produk yang sudah beredar dipasaran baik rasa maupun aromanya. Kurangnya promosi di pasaran membuat produk Teh Gunung kurang begitu dikenal oleh masyarakat, padahal perusahaan ini menargetkan pangsa pasar yang lebih luas. Tujuan dari perancangan ini adalah membuat media komunikasi visual yang sesuai dengan konsep dan prinsip desain komunikasi visual yang mampu menarik target konsumen, dan perancangan promosi komersial ini dilakukan melalui perencanaan media yang efektif dengan menggunakan metode analisis SWOT (Strength, Weakness, Opportunity, Treat) sebagai alat strategi terbaik menganalisa pasar, yang kemudia dilanjutkan dengan pembuatan konsep perancangan sehingga audience dapat mengetahui adanya merek Teh Gunung. Secara komprehensif perancangan ini terdiri dari Billboard, Spanduk, Flayer, Poster, X-Banner, Mug, Stiker, Gantungan Kunci, Pin, Kartu Nama dan Kaos
Actions (login required)