CHOLIS, MAYESTIKA (2015) SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN OBAT BERBASIS WEB DI GUDANG FARMASI DINAS KESEHATAN KABUPATEN LAMANDAU TAHUN 2014. Skripsi,Fakultas Kesehatan.
| PDF Download (1234Kb) | Preview | |
| PDF Download (4Kb) | Preview |
Abstract
Pengelolaan obat merupakan salah satu contoh praktek kefarmasian yang ada di Gudang Farmasi Dinas Kesehatan Kabupaten Lamandau. Pada prakteknya, masih dijumpai pengelolaan obat dengan sistem manual ataupun semi manual. Sedangkan kebutuhan saat ini menuntut pengelolaan obat yang lebih efektif dan efisien. Untuk mengatasi hal tersebut salah satunya yaitu membangun sebuah sistem informasi pengelolaan obat yang berbasis web. Sistem informasi ini dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL. Metode pengembangan yang digunakan adalah metode SDLC (System Development Life Cycle). Jenis penelitian ini adalah observasional dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data primer dilakukan dengan cara wawancara yang dilakukan kepada Kepala Gudang Farmasi dan Petugas Gudang Farmasi, sedangkan data sekunder diperoleh di Gudang Farmasi. Pengembangan pengelolaan obat ini menghasilkan sistem informasi pengelolaan obat berbasis web yang didalamnya diintegrasikan sistem jumlah persediaan obat, pengeluaran obat, pemasukan obat dan order obat dari puskesmas ke gudang farmasi yang dapat memberikan informasi bagi petugas gudang farmasi, kepala gudang farmasi dan pihak terkait, serta membantu pengelolaan data obat di gudang farmasi. Disarankan bagi instansi dapat beralih secara bertahap dari sistem komputerisasi yang berjalan ke sistem komputerisasi yang baru sehingga dapat meningkatkan pelayanan, kinerja dan efisiensi waktu.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Kesehatan > Kesehatan Masyarakat Kesehatan > Kesehatan Masyarakat |
Divisions: | Fakultas Kesehatan |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 27 Nov 2015 11:54 |
Last Modified: | 27 Nov 2015 11:54 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/17758 |
Actions (login required)
View Item |