ILHAM, FAUZA (2016) Penerapan Job Order Costing untuk Meningkatkan Akurasi dalam Perhitungan Harga Pokok Produksi pada CV Harapan Jaya Mandiri. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.
| PDF Download (3680b) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menghitung harga pokok produksi pesanan cerobong asap dan ducting dengan menghitung semua biaya yang keluar selama proses produksi dengan menggunakan metode harga pokok pesanan atau job order costing method kemudian membandingkan dengan metode perhitungan harga pokok produksi pesanan perusahaan. Hasil perhitungan harga pokok produksi menggunakan metode job order costing pada produk cerobong asap sebesar Rp. 15.796.202 dan harga pokok produksi pada produk ducting sebesar Rp. 12.603.186. Terdapat selisih antara perhitungan harga pokok produksi metode job order costing dengan perhitungan harga pokok produksi metode perusahaan yaitu sebesar Rp. 1.038.000 untuk produk cerobong asap dan Rp. 346.814 untuk produk ducting. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan perhitungan harga pokok produksi metode job order costing lebih menguntungkan perusahaan didalam mencapai laba maksimal tanpa mengurangi harga jual produk. Perusahaan juga dapat mengambil kebijakan dalam penentuan harga jual yang lebih rendah tanpa mengurangi laba 25% yang sudah ditetapkan oleh perusahaan sehingga produk yang dijual bisa lebih murah dan bersaing dengan perusahaan sejenis yang ada diwilayah sekitarnya.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi Ilmu Sosial > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 22 Mar 2016 15:08 |
Last Modified: | 22 Mar 2016 15:08 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/18037 |
Actions (login required)
View Item |