UDiNus Repository

Pengaruh Perputaran Kas dan Perputaran Piutang Terhadap Return On Investment (ROI) Pada Perusahaan LQ45 Yang Listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2010-2014

VIOLITA, CHRYSTIE ANGELINA (2016) Pengaruh Perputaran Kas dan Perputaran Piutang Terhadap Return On Investment (ROI) Pada Perusahaan LQ45 Yang Listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2010-2014. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (3727b) | Preview

    Abstract

    Setiap perusahaan pasti memiliki tujuan yang sama yaitu menghasilkan laba yang maksimal. Namun bukan berarti dengan laba yang besar perusahaan dikatakan aman karena perusahaan juga memiliki beban yang harus dibiayai. Maka diperlukan rasio yang dapat mengukur profitabilitas perusahaan, yaitu kemampuan perusahaan untuk mendapatkan laba untuk membiayai perusahaan tersebut, salah satunya dengan ROI. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur pengaruh perputaran kas dan perputaran piutang terhadap Return On Investment ( ROI ). Populasi penelitian ini adalah perusahaan LQ45 yang terdaftar di BEI periode 2011 sampai 2014. Dengan metode purposive sampling jumlah sampel yang digunakan sebanyak 19 perusahaan. Alat analisis yang digunakan yaitu Regresi Linear Berganda, uji F, dan uji-t. Hasil uji F menunjukkan hasil perputaran kas dan perputaran piutang secara simultan berpengaruh signifikan terhadap ROI. Hasil uji-t menunjukkan perputaran kas secara parsial berpengaruh signifikan terhadap ROI dan perputaran piutang secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap ROI.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
    Ilmu Sosial > Akuntansi
    Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 22 Mar 2016 15:08
    Last Modified: 22 Mar 2016 15:08
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/18074

    Actions (login required)

    View Item