UDiNus Repository

Pengaruh Character, Capacity, Capital, Collateral dan Condition of Economy terhadap Keputusan Pemberian Kredit pada Bank Perkreditan Rakyat Kedung Arto di Kota Semarang

ISLAM, ARTIANA (2016) Pengaruh Character, Capacity, Capital, Collateral dan Condition of Economy terhadap Keputusan Pemberian Kredit pada Bank Perkreditan Rakyat Kedung Arto di Kota Semarang. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (3803b) | Preview

    Abstract

    Tujuan peneliti ini adalah untuk menganalisis pengaruh positif dan signifikan antara character, capacity, capital, collateral dan condition of economy secara parsial maupun bersama-sama terhadap keputusan pemberian kredit. Objek penelitian ini adalah para analis kredit Bank Perkreditan Rakyat yang ada di kota semarang dengan jumlah 48 responden. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda, yaitu untuk meramalkan keadaan (naik turun) variabel dependen bila dua atau lebih variabel independen sebagai vector predictor dimanipulasi (di naik turunkan nilainya) dan untuk mengetahui pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen digunakan uji F untuk pengaruh secara simultan dan uji T untuk pengaruh secara parsial. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial character, capacity, capital, collateral dan condition of economy berpengaruh positif dan signfikan terhadap keputusan pemberian kredit pada BPR kedung Arto di kota semarang. Secara bersama-sama terbukti bahwa variabel character, capacity, capital, collateral dan condition of economy berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pemberian kredit BPR di kota semarang. Adapun besarnya pengaruh character, capacity, capital, collateral dan condition of economy terhadap keputusan pemberian kredit pada Bank Perkreditan Rakyat di kota semarang adalah 73,8%.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
    Ilmu Sosial > Akuntansi
    Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 22 Mar 2016 15:08
    Last Modified: 22 Mar 2016 15:08
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/18148

    Actions (login required)

    View Item