UDiNus Repository

ANALISIS TATA KELOLA PT. APAC INTI CORPORA DENGAN MENGGUNAKAN DOMAIN DELIVER, SERVICE AND SUPPORT (DSS06) DALAM FRAMEWORK COBIT 5

FARISAN, HAQ (2016) ANALISIS TATA KELOLA PT. APAC INTI CORPORA DENGAN MENGGUNAKAN DOMAIN DELIVER, SERVICE AND SUPPORT (DSS06) DALAM FRAMEWORK COBIT 5. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (4092b) | Preview

    Abstract

    Perusahaan memiliki suatu sistem yang membantu untuk melakukan manajemen pada proses bisnis. Pada PT APAC INTI menggunakan sistem SAP yang sudah dikembangkan sesuai kebutuhan perusahaan. SAP merupakan sistem yang terintegrasi, berfungsi untuk mencatat aktivitas manufaktur. Untuk mengetahui aktivitas bisnis yang dilakukan sesuai dengan kebijakan perusahaan dibutuhkan kontrol pada proses aktivitas bisnis. Dari permasalahan tersebut dapat dilakukan analisa berdasarkan domain deliver, service and support (DSS06) yang mengacu pada COBIT 5 dengan mengumpulkan informasi pendukung melalui studi dokumen, wawancara dan kuesioner. Proses selanjutnya akan diolah untuk mengetahui hasil penelitian yang diperoleh dari analisis tingkat kapabilitas dan analisis kesenjangan. Setelah dilakukannya analisa tingkat kapabilitas maka diperoleh hasil sebesar 84,44% atau sebanding dengan 3,37 dengan status Larger Achieved dimana dalam proses yang berkaitan dengan kontrol aktivitas proses bisnis perlu ditingkatkan. Dari hasil analisa tingkat kapabilitas yang mengacu pada level 4, dapat disimpulkan bahwa terdapat kesenjangan (gap) selisih nilai untuk dapat mencapai hasil maksimal. Dengan begitu PT APAC INTI dapat melakukan strategi perbaikan yang dilakukan secara bertahap pada proses atribut level 1 hingga level 4.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 22 Mar 2016 15:17
    Last Modified: 22 Mar 2016 15:17
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/18433

    Actions (login required)

    View Item