BRAMASTA, HANIFA (2016) Analisis Tingkat Kapabilitas Proses Pengawasan, Evaluasi Kinerja, dan Kesesuaian ( MEA01 ) Tata Kelola pada PT. Suara Merdeka Press Semarang berdasarkan framework COBIT 5. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Untuk mengetahui apakah sistem informasi PT. Suara Merdeka Press Semarang sudah berjalan seperti apa yang diharapkan, maka perlu dilakukan analisis tata kelola teknologi informasi. Pada penelitian ini analisis tata kelola teknologi informasi berdasarkan framework COBIT 5 pada domain MEA01 yaitu proses pengawasan, evaluasi, kinerja, dan kesesuaian TI. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kapabilitas dan strategi perbaikannya proses tersebut. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan kuisioner. Sedangkan metode analisisnya adalah analisis kapabilitas dan analisis kesenjangan. Hasil pencapaian level kapabilitas saat ini yaitu 2 (Managed) dengan status Largely Achieved sebesar 74,79% atau setara dengan 2,75. Kesimpulannya adalah dengan pencapaian tersebut yang berarti bahwa proses pengawasan, evaluasi, kinerja, dan kesesuaian TI yang di implementasikan belum sepenuhnya dikelola dengan baik. Untuk menaikkan tingkat kapabilitas pada level 3 maka perlu dilakukan secara bertahap strategi perbaikan pada PA 2.1 , PA 2.2.
Actions (login required)