UDiNus Repository

Teknik dan Strategi Video Editor dalam Film Dokumenter "Telisik Bustaman"

SURYADI, SAPUTRA (2016) Teknik dan Strategi Video Editor dalam Film Dokumenter "Telisik Bustaman". Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3976b) | Preview

    Abstract

    Hubungan kekerabatan adalah salah satu prinsip mendasar untuk mengelompokkan tiap orang ke dalam kelompok sosial, peran, kategori, dan silsilah. Hubungan kerabat dapat dihadirkan secara nyata seperti ibu, saudara, kakek atau secara abstrak menurut tingkatan kekerabatan. Dalam film dokumenter “Telisik Bustaman” ini mempunyai tujuan memberikan unsur edukasi terhadap masyarakat Kota Semarang, agar masyarakat Kota Semarang dapat terus menjalin hubungan kekerabatan antar warga ditengah maraknya perkampungan bersejarah di Kota Semarang yang pelan-pelan mulai hilang akibat banyaknya pembangunan gedung-gedung pencakar langit. Hingga saat ini kampung Bustaman merupakan salah satu kampung yang masih mempertahankan eksistensi sebuah kampung dan masih terus menjaga hubungan kekerabatan yang terjalin didalamnya. Film dokumenter “Telisik Bustaman” ini dibuat di kampung Bustaman Semarang yang mana lokasi tersebut merupakan lokasi utama dalam pembuatan film dokumenter “Telisik Bustaman”. Pembuatan film dokumenter “Telisik Bustaman” memerlukan waktu satu minggu untuk pengambilan gambar suasana dan kegiatan yang ada di kampung Bustaman. Di dalam film dokumenter “Telisik Bustaman” juga diperkaya dengan narasi, sehingga penonton dapat lebih memahami cerita dari film dokumenter tersebut. Tidak lupa dalam film dokumenter ini menampilkan narasumber-narasumber yang berkompeten dalam tema yang diambil dalam film dokumenter “Telisik Bustaman”, yaitu kekerabatan.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Penyiaran
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 22 Sep 2016 14:38
    Last Modified: 22 Sep 2016 14:38
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/19769

    Actions (login required)

    View Item