SETYA, NUR IKA (2016) SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS (SIG) PENYEBARAN PENYAKIT LEPTOSPIROSIS DI KECAMATAN SEMARANG TIMUR. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
| PDF Download (4Kb) | Preview |
Abstract
Leptospirosis merupakan sebuah penyakit endemik yang biasa tersebar di negara tropis termasuk negara Indonesia karena daerah yang tropis memberikan iklim udara yang hangat dan lembab, serta Ph tanah dan air yang netral. Berdasarkan dari Iternational Leptospirosis Society, di dunia Indonesia berada pada peringkat ketiga untuk mortalitas, sedangkan untuk daerah Semarang sendiri mencapai angka 41,38% menurut Pengendalian Penyakit Bersumber Binatang (P2B2) DKK Semarang. Penyakit Leptospirosis biasanya menular melalui hewan ke manusia pada saat seseorang memiliki luka terbuka di kulit dan orang tersebut melakukan kegiatan yang berhubungan dengan air atau tanah yang terkena air kencing hewan yang terinfeksi virus leptospira dan bakteri juga dapat memasuki badan melalui mata dan selaput lendir. Menurut Departemen Kesehatan Republik Indonesia, Leptospirosis terdiri atas 3 fase yaitu fase leptospira, fase imun dan fase konvaklese. Faktor resiko yang mempengaruhi terjangkitnya Leptospirosis adalah lingkungan (lingkungan daerah kumuh, daerah banjir), usia, jenis kelamin, dan tingkat pendidikan. Sistem Informasi Geografis (SIG) adalah sistem informasi dengan berbasis komputer untuk megolah, memasukkan, menganalisa sebuah database yang hasilnya dapat berupa bentuk, gambar keruangan (spasial) yang berguna untuk dijadikan informasi dalam mengambil keputusan di bermacam bidang. Dalam perkembangannya peta tidak hanya berupa analisis geografis dan bukan hanya dapat memperentasikan benda-benda, gambar, bentuk yang ada di bumi, akan tetapi dapat berkembang menjadi tampilan yang dapat dilihat di udara dan di dalam permukaan bumi. Diharapkan dengan adanya Analisis kategori epidemiologi yang digabungkan dengan analisis secara geografis dapat berguna untuk menanggulangi penyakit Leptospirosis dan melakukan sosialisasi.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > Teknik Informatika Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 22 Sep 2016 14:40 |
Last Modified: | 22 Sep 2016 14:40 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/19945 |
Actions (login required)
View Item |