UDiNus Repository

HUBUNGAN ANTARA FAKTOR PREDISPOSISI DAN PENDUKUNG DENGAN MINAT MEMANFAATKAN FASILITAS KESEHATAN PADA PASIEN BPJS DI KLINIK PRATAMA MEDIKA UTAMA SEMARANG

RATIH, HAPSARI AYU (2016) HUBUNGAN ANTARA FAKTOR PREDISPOSISI DAN PENDUKUNG DENGAN MINAT MEMANFAATKAN FASILITAS KESEHATAN PADA PASIEN BPJS DI KLINIK PRATAMA MEDIKA UTAMA SEMARANG. Skripsi,Fakultas Kesehatan.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Kebijakan Jaminan Kesehatan Nasional bertujuan untuk meningkatkan akses kesehatan dan fasilitas kesehatan yang berkualitas. Kebijakan ini dilaksanakan oleh BPJS. Tujuan penelitian adalah mengetahui dan menganalisis hubungan faktor predisposisi dan pendukung dengan minat memanfaatkan fasilitas kesehatan pada pasien BPJS di Klinik Pratama Medika Utama Semarang. Sampel penelitian adalah 69 orang pasien BPJS di Klinik Pratama Medika Utama Semarang yang diperoleh secara purposive sampling. Data diperoleh menggunakan kuesioner dan kemudian dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan rho spearman.Hasil penelitian adalah (1) Minat memanfaatkan fasilitas kesehatan pada pasien BPJS di Klinik Pratama Medika Utama Semarang tergolong rendah (87%), mayoritas responden berusia 21-30 tahun (34,8%), mayoritas pendidikan responden SMA (63,8%), mayoritas responden bekerja sebagai karyawan swasta (37,7%), persepsi JKN tergolong positif (60,9%), mayoritas responden memiliki pendapatan antara Rp. 300.000,00 - Rp. 2.200.000,00 (52,2%), sarana pelayanan kesehatan tergolong tidak lengkap (81,2%), jumlah tenaga kesehatan tergolong sedikit (97,1%), serta kemampuan dan ketrampilan tenaga kesehatan tergiling rendah (73,9%); (2) Faktor presdisposisi yang berhubungan dengan minat memanfaatkan fasilitas kesehatan pada pasien BPJS di Klinik Pratama Medika Utama Semarang adalah usia dan persepsi JKN, sedangkan pendidikan dan pekerjaan tidak berhubungan; dan (3) Faktor pendukung yang berhubungan dengan minat memanfaatkan fasilitas kesehatan pada pasien BPJS di Klinik Pratama Medika Utama Semarang adalah sarana pelayanan kesehatan serta kemampuan dan ketrampilan tenaga kerja, sedangkan pendapatan dan jumlah tenaga kesehatan tidak berhubungan Saran penelitian adalah manajemen klinik meningkatkan sarana pelayanan kesehatan serta meningkatkan kemampuan dan ketrampilan tenaga kesehatan. Sedangkan bagi BPJS perlu meningkatkan pengawasan terhadap mitra BPJS secara rutin dan konsisten.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Divisions: Fakultas Kesehatan
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 04 May 2017 15:07
    Last Modified: 04 May 2017 15:07
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/21395

    Actions (login required)

    View Item