UDiNus Repository

HUBUNGAN PERAN KADER DENGAN PEMENUHAN IMUNISASI DASAR LENGKAP DI POSYANDU DESA SUGIHAN KECAMATAN TOROH KABUPATEN GROBOGAN TAHUN 2016

ARIS, BUDIMAN (2016) HUBUNGAN PERAN KADER DENGAN PEMENUHAN IMUNISASI DASAR LENGKAP DI POSYANDU DESA SUGIHAN KECAMATAN TOROH KABUPATEN GROBOGAN TAHUN 2016. Skripsi,Fakultas Kesehatan.

[img]
Preview
PDF
Download (4074b) | Preview

    Abstract

    Masalah kesehatan anak adalah salah satu masalah utama dibidang kesehatan. Pada 25 kader didapat 7 kader memiliki motivasi kurang baik dilihat dari partisipasi kader dalam menginformasikan jadwal imunisasi kepada ibu balita untuk mewujudkan program imunisasi dasar lengkap. Anak mencerminkan derajat kesehatan bangsa, sebab anak adalah generasi penerus bangsa. Desain penelitian ini adalah penelitian Explanatory Research dengan pendekatan Cross Sectional. Sampel penelitiannya adalah 78 ibu balita yang diambil secara Simple Random Sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Analisa data menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukan responden yang berusia antara 21-35 tahun (65,4%) dan berpendidikan SMA (39,7%). Pada pengujian diketahui ada hubungan antara kehadiran kader dengan pemenuhan imunisasi dasar lengkap (p = 0,041) ada hubungan antara pemberian informasi dengan pemenuhan imunisasi dasar lengkap (p = 0,010) dan ada hubungan antara keramahan kader dengan pemenuhan imunisasi dasar lengkap (p = 0,021). Saranya adalah mengoptimalkan peran kader dalam melakukan sosialisasi pentingnya imunisasi dasar lengkap bagi balita pada ibu balita saat kegiatan Posyandu.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Divisions: Fakultas Kesehatan
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 04 May 2017 15:10
    Last Modified: 04 May 2017 15:10
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/21425

    Actions (login required)

    View Item