UDiNus Repository

KEPATUHAN PETUGAS LOKET PENDAFTARAN TERHADAP STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR PENDAFTARAN PASIEN RAWAT JALAN DI PUSKESMAS PADANGSARI BANYUMANIK SEMARANG TAHUN 2016

SUKMA, AKBAR KURNIA (2017) KEPATUHAN PETUGAS LOKET PENDAFTARAN TERHADAP STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR PENDAFTARAN PASIEN RAWAT JALAN DI PUSKESMAS PADANGSARI BANYUMANIK SEMARANG TAHUN 2016. Skripsi,Fakultas Kesehatan.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Pendokumentasian segala sesuatu yang berhubungan dengan pelayanan kesehatan harus dicatat secara cepat, tepat, lengkap serta dapat dipertanggung jawabkan. Di Puskesmas Padangsari terdapat petugas Loket Pendaftaran yang tidak mengikuti SOP. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepatuhan petugas Loket Pendaftaran Puskesmas Padangsari terhadap SOP pelayanan pendaftaran pasien rawat jalan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif observasional. Subyek penelitian adalah seluruh petugas Loket Pendaftaran Puskesmas Padangsari (2 petugas), masing-masing petugas diamati sebanyak 10 kali saat melakukan pelayanan pendaftaran pasien rawat jalan. Analisa data dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian, Petugas Loket Pendaftaran Puskesmas Pandangsari telah mematuhi sebagian besar SOP Pendaftaran Pasien Rawat Jalan. Bagian SOP yang tidak dipatuhi oleh petugas Loket Pendaftaran adalah tidak meminta tanda tangan pasien peserta ASKES BPJS/Jamkesmas/KIS yang telah dilayani dan tidak memasukkan data kunjungan pasien pada buku register. Puskesmas Padangsari Banyumanik Semarang saat ini telah memiliki SOP untuk Loket Pendaftaran dengan nomor kode 7.1.1.a. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa petugas Loket Pendaftaran mampu mematuhi sebagian besar standar operasional prosedur (SOP) pada Puskesmas Padangsari Banyumanik Semarang. Saran dari penelitian ini yaitu Puskesmas Padangsari Banyumanik Semarang sebaiknya merekrut tambahan petugas rekam medis dan meningkatkan kemampuan petugas Loket Pendaftaran terutama dalam pengolahan data pasien dengan menggunakan komputer sehingga membuat proses pengolahan data rekam medis pasien menjadi lebih cepat dan efektif.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Kesehatan > Rekam Medis dan Informatika Kesehatan
    Kesehatan > Rekam Medis dan Informatika Kesehatan
    Divisions: Fakultas Kesehatan
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 04 May 2017 15:12
    Last Modified: 04 May 2017 15:12
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/21450

    Actions (login required)

    View Item