UDiNus Repository

Peranan Kualitas Produk, Harga, Citra Merek dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian pada Taiwan Tea House di Semarang

KEVIN, KATERINO (2016) Peranan Kualitas Produk, Harga, Citra Merek dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian pada Taiwan Tea House di Semarang. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (4082b) | Preview

    Abstract

    Perkembangan bisnis di era Abad ke-21 telah berkembang sangat pesat dan mengalami metamorfosis yang berkesinambungan. Dalam era globalisasi ini, jumlah merek dan produk yang bersaing dalam pasar menjadi sangat banyak sehingga konsumen memiliki ragam pilihan dan alternatif produk dan jasa yang dapat memenuhi kebutuhannya dan berhak memilih sesuai yang konsumen inginkan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis peranan kualitas produk, harga, citra merek dan promosi terhadap keputusan pembelian pada Taiwan tea house. Populasi yang dibutuhkan dari penelitian ini adalah pembeli minuman berupa bubble tea pada Taiwan tea house. Metode yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah purposive sampling pada 100 responden dengan menggunakan kuesioner. Teknik analisa data menggunakan bantuan aplikasi spss versi 20.0. Teknik pengujian yang dilakukan pada penelitian ini menggunakan uji validitas dengan korelasi antar skor uji realibilitas dengan skor cronbach alpha. Kemudian uji asumsi klasik serta analisis regresi linier berganda, untuk menguji dan untuk membuktikan hipotesis penelitian. Hasil dari penelitian yang dilakukan menunjukan bahwa semua variable independen yakni kualitas produk, harga dan citra merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Kecuali variabel promosi memiliki nilai positif namun tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap keputusan pembelian.

    Item Type: Article
    Subjects: ?? NM ??
    Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 04 May 2017 15:21
    Last Modified: 04 May 2017 15:21
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/21561

    Actions (login required)

    View Item