ARIEF, RACHMANTO (2017) SISTEM PENCATATAN PELAYANAN SERVICE DAN PENJUALAN SUKU CADANG KOMPUTER PADA NIO.COM SEMARANG. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Permasalahan yang ada pada Nio.Com Semarang adalah tidak ada pencatatan lamanya dalam melakukan pendataan perbaikan sehingga ketika melakukan pencarian data komputer yang sudah dilakukan perbaikan memerlukan waktu yang lama dan rumit. Pencatatan yang masih sederhana menggunakan kertas dan pulpen juga menyebabkan pencarian daftar harga memerlukan waktu yang lama, karena pencarian dilakukan membuka buku catatan. Maka dibangunlah Sistem Pencatatan Pelayanan Service Dan Penjualan Suku Cadang Komputer Pada Nio.Com Semarang, yang bertujuan untuk membuat fasilitas pendataan dari penyerahan, perbaikan hingga pembayaran, sehingga transaksi dapat dicatat dengan baik dan detail sehingga kesulitan dalam melakukan pencarian data komputer yang sudah dilakukan perbaikan dapat dihindari, mempercepat pencarian informasi yang dibutuhkan seperti informasi daftar harga. Metode pengembangan sistem yang digunakan pada penelitian ini adalah waterfall, dengan menggunakan visual basic untuk membuat user interfacenya. Hasil dari penelitian ini adalah sistem ini memberikan fasilitas dalam melakukan pendataan dari penyerahan, perbaikan hingga pembayaran, sehingga transaksi dapat dicatat dengan baik dan detail sehingga kesulitan dalam melakukan pencarian data komputer yang sudah dilakukan perbaikan dapat dihindari, dan mempercepat pencarian informasi yang dibutuhkan seperti informasi daftar harga, pencarian komputer yang belum maupun sudah selesai dilakukan perbaikan.
Actions (login required)