UDiNus Repository

Automatically Sending SMS pada Sistem Informasi Monitoring Jaringan Metro Ethernet Huawei CX600-X Series di PT. Telkom Solo

ICHSAN, KOESPRATMANTO KURNIADHI and AGUSTINA, FERI (2013) Automatically Sending SMS pada Sistem Informasi Monitoring Jaringan Metro Ethernet Huawei CX600-X Series di PT. Telkom Solo. [Image]

[img]
Preview
Image (JPEG) - Published Version
Download (335Kb) | Preview

    Abstract

    Kebutuhan internet dewasa ini berkembang dengan pesat seiring dengan perubahan informasi yang semakin cepat. PT Telekomunikasi sebagai perusahaan penyedia layanan data harus mampu mengakomodasi kebutuhan pelanggan di era persaingan yang semakin ketat. Saat ini jaringan data yang menghubungkan antar kota harus mempunyai kapasitas yang besar untuk menampung traffic yang semakin bertambah. PT Telkom menggunakan perangkat Metro Ethernet sebagai perangkat komunikasi data untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Perangkat Metro Ethernet Huawei CX600-X Series dipilih untuk jaringan berskala metro dikarenakan teknologi ethernet telah digunakan secara luas oleh masyarakat, terutama dalam LAN. Untuk memonitoring network Metro Ethernet Huawei CX600-X Series menggunakan NMS (Network Management System). Saat ini NMS Metro Ethernet hanya bisa diakses oleh PC yang telah diinstalasi NMS Client, bila PC Client rusak harus menunggu Vendor Huawei untuk menginstall program NMS Client. NMS belum dilengkapi dengan SMS Server atau tidak bersifat proaktif sehingga petugas harus rajin mengamati melalui display monitor atau menunggu telepon dari pelanggan bila mengalami gangguan dan masih dimungkinkan terjadi keterlambatan informasi gangguan akibat kelalaian petugas. Laporan tugas akhir ini akan menguraikan rancangan informasi tentang Sistem Informasi Monitoring Jaringan Metro Ethernet Huawei CX600-X Series tersebut yang meliputi halaman awal, monitoring, data gangguan, sms gateway dan data node.

    Item Type: Image
    Subjects: T Technology > Teknik Informatika > JAR Jaringan
    Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika > JAR Jaringan
    Divisions: Library of Congress Subject Areas > T Technology > Teknik Informatika > JAR Jaringan
    Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika > JAR Jaringan
    Depositing User: PSI Udinus
    Date Deposited: 01 Nov 2013 15:26
    Last Modified: 01 Nov 2013 15:27
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/4918

    Actions (login required)

    View Item