UDiNus Repository

Analisis dan Implementasi Firewall dengan metode Stateful Multilayer Inspection pada Mikrotik Router OS

PRIBADI, ZOHAN ARIS and FAISAL, EDI (2013) Analisis dan Implementasi Firewall dengan metode Stateful Multilayer Inspection pada Mikrotik Router OS. [Image]

[img]
Preview
Image (JPEG) - Published Version
Download (51Kb) | Preview

    Abstract

    "Kebutuhan sistem keamanan jaringan komputer baik untuk sistem informasi atau komputer yang terhubung dengan jaringan internet, sangat rentan sekali terhadap penyusupan, pencurian data serta penyalahgunaan informasi oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Sehingga upaya untuk melindungi sistem tersebut sangat dibutuhkan. Firewall merupakan salah satu solusi perlindungan jaringan komputer dalam mencegah adanya tindakan tersebut. metode yang di terapkan pun bermacam-macam meliputi Circuit Level gateway, Application level gateway, dan Packet Filtering firewall. Sebagai contoh adalah metode Packet Filtering, lalu lintas data akan di filter pada layer network meliputi IP Address dan Port, akan tetapi semakin meningkatknya kebutuhan keamanan, maka dibutuhan suatu keamanan yang dapat menginspeksi lebih dari satu lapisan protokol jaringan didalam satu sistem, sedangkan untuk menerapkan keamanan tersebut dibutuhkan suatu infrastruktur dan perangkat yang tidak murah. Sehingga diperlukan suatu perangkat dan sistem keamanan firewall yang ekonomis,efisien sekaligus mampu bekerja secara optimal untuk melindungi jaringan komputer. Metode Stateful Multilayer Inspection Firewall merupakan sebuah metode yang dapat menggabungkan keunggulan metode-metode firewall lainya dalam satu sistem. Mikrotik merupakan salah satu Operating System yang mempunyai fitur unggulan, salah satunya adalah sebagai Firewall. Laporan tugas akhir ini akan menguraikan aktifitas dan produk yang dihasilkan pada masing-masing tahap pengembangan. Analisis dan implementasi firewall multilayer ini akan menghasilkan sebuah metode keamanan berlapis dengan meningkatkan pemfilteran yang lebih selektif, kemudahan administrasi sistem dan pengelolaanya. Pada tahap akhir pengembangan metode firewall, hal-hal apa yang telah dilakukan dan apa yang belum dilakukan pada pengembangan firewall ini akan diulas dan di evaluasi pada bagian akhir laporan ini. "

    Item Type: Image
    Subjects: T Technology > Teknik Informatika > JAR Jaringan
    Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika > JAR Jaringan
    Divisions: Library of Congress Subject Areas > T Technology > Teknik Informatika > JAR Jaringan
    Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika > JAR Jaringan
    Depositing User: PSI Udinus
    Date Deposited: 07 Nov 2013 08:33
    Last Modified: 07 Nov 2013 08:36
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/4934

    Actions (login required)

    View Item