TRISNAPRADIKA, GUSTINA ALFA and NURHADIONO, BOWO (2013) Aplikasi Pemesanan Makanan di Restoran Berbasis Web (Studi Kasus di Istana Mie & Es, Central City Mall, Semarang). [Image]
| Image (JPEG) - Published Version Download (304Kb) | Preview |
Abstract
Bisnis restoran merupakan ragam bisnis yang sangat berkembang di Indonesia saat ini. Untuk tetap bisa bertahan dalam persaingan bisnis ini, pengusaha tidak hanya mengutamakan jenis makanan atau harganya saja, tetapi perlu juga mementingkan pelayanan yang diberikan. Pelayanan dan sistem pemesanan memberikan poin dan kesan tersendiri kepada pengunjung untuk datang ke rumah makan. Sistem pemesanan yang umum digunakan di rumah makan di Indonesia adalah dengan sistem pemesanan konvensional dimana pelayan datang ke meja pengunjung untuk mencatat pesanan tersebut dalam kertas pesanan. Hal ini juga masih diterapkan di Istana Mie&Es;, Central City Mall, Semarang. Sistem ini masih dapat dikatakan efektif pada restoran kecil, namun pada restoran dengan jumlah pembeli yang banyak, pelayan akan menemui beberapa kesulitan. Dengan sistem ini juga terjadi pemborosan kertas pencatat pesanan yang akan dibebankan dalam biaya produksi. Hal inilah yang menjadi dasar penelitian. Penelitian yang dilakukan adalah membuat sebuah aplikasi yang dapat mengefisiensikan waktu pencatatan dan pengiriman catatan pesanan serta menghemat penggunaan kertas. Hasil dari penelitian ini berbentuk sebuah aplikasi pemesanan makanan berbasis web yang dapat langsung mengirim pesanan ke meja koki dan meja kasir. Dari hasil penelitian tersebut diharapkan pihak restoran dapat meningkatkan efisiensi dan kualitas pelayanan.
Item Type: | Image |
---|---|
Subjects: | T Technology > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data |
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > T Technology > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data |
Depositing User: | PSI Udinus |
Date Deposited: | 07 Nov 2013 08:33 |
Last Modified: | 07 Nov 2013 10:28 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/4940 |
Actions (login required)
View Item |