UDiNus Repository

Hubungan antara Pelaksanaan Fungsi Manajemen Koordinator KIA dengan Cakupan ASI Eksklusif di Kota Palangka Raya Tahun 2010

NURYANTI, (1970) Hubungan antara Pelaksanaan Fungsi Manajemen Koordinator KIA dengan Cakupan ASI Eksklusif di Kota Palangka Raya Tahun 2010. Skripsi,Fakultas Kesehatan.

[img]
Preview
PDF
Download (81Kb) | Preview

    Abstract

    Penerapan prinsip-prinsip pokok fungsi manajemen menjadi hal utama yang harus diperhatikan dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan dan pencapaian visi dan misi Puskesmas. Program ASI Eksklusif merupakan upaya untuk mengurangi angka kematian bayi dan merupakan salah satu indikator untuk mengukur derajat kesehatan. Berdasarkan profil kesehatan Kota Palangka Raya tahun 2008, menunjukkan bahwa cakupan ASI Eksklusif yang diperoleh kurang dari 50%, sedangkan target cakupan ASI Eksklusif sebesar 80%. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pelaksanaan fungsi manajemen koordinator KIA dengan cakupan ASI Eksklusif di Kota Palangka Raya. Jenis penelitian ini bersifat explanatory research dengan metode survey dan menggunakan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah total populasi koordinator KIA yaitu 9 responden. Uji statistik yang digunakan adalah uji korelasi Rank Kendall. Hasil uji korelasi Rank Kendall menunjukkan ada hubungan antara fungsi perencanaan (p value 0,008), fungsi pengarahan (p value 0,009), fungsi koordinasi (p value 0,029) dan fungsi evaluasi (p value 0,032) dengan cakupan ASI Eksklusif. Pentingnya peran DKK dalam memberikan ketegasan dan teguran jika ada Puskesmas yang tidak membuat rencana kegiatan, koordinator KIA mengoptimalkan kegiatan rutin bulanan dengan kader Posyandu untuk melakukan pembinaan dan koordinasi di setiap kegiatan program ASI Eksklusif, memberdayakan kader Posyandu, Tokoh Masyarakat dan PKK di dalam setiap kegiatan program ASI Eksklusif, koordinator KIA Puskesmas memanfaatkan pertemuan rutin untuk menyampaikan hambatan dan kesulitan program ASI Eksklusif kepada kepala Puskesmas dan Koordinator KIA DKK.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Divisions: Fakultas Kesehatan
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 07 Oct 2014 15:27
    Last Modified: 20 Nov 2014 22:00
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/7546

    Actions (login required)

    View Item