UDiNus Repository

HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN PRAKTIK IBU BALITA TENTANG PENCEGAHAN PNEUMONIA DENGAN KEJADIAN PNEUMONIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KARANGAYU SEMARANG TAHUN 2011

SUGIANTO, (1970) HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN PRAKTIK IBU BALITA TENTANG PENCEGAHAN PNEUMONIA DENGAN KEJADIAN PNEUMONIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KARANGAYU SEMARANG TAHUN 2011. Skripsi,Fakultas Kesehatan.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Saat ini pneumonia masih tercatat sebagai masalah kesehatan utama pada balita, infeksi saluran pernafasan lebih sering terjadi dibanding infeksi organ lain, pada tahun 2010 terdapat 80 kasus dan tahun 2011 ditemukan 57 kasus Balita yang terkena Pneumonia di wilayah kerja puskesmas karangayu. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan pengetahuan, sikap, praktik ibu balita tentang pencegahan pneumonia dengan kejadian pneumonia di wilayah kerja Puskesmas Karangayu Semarang. Metode yang digunakan cace control merupakan penelitian analitik dengan cara pengambilan sampel 30 kasus dan 30 kontrol. Uji statistik yang digunakan untuk mengetahui hubungan antara variabel bebas dengan variabel terikat dengan menggunakan uji Chi square. Dari hasil uji statistik didapatkan bahwa tidak ada hubungan antara pengetahuan tentang pencegahan pneumonia dengan kejadian pneumonia dengan nilai p-value = 0,058 OR = 0,348 CI= 0,115. Tidak ada hubungan antara sikap terhadap pencegan pneumonia dengan kejadian pneumonia dengan nilai p-value=0,787, OR=1,158 , CI=0,400-3,348. Tidak ada hubungan praktik pencegahan pneumonia dengan kejadian pneumonia nilai p- value=0,612, OR= 0,310, CI=0,030-3,168 Disarankan agar ibu balita mengetahui yang berhubungan dengan kejadian pneumonia seperti gejalanya, penyebab, cara penularan dan cara pencegahan. Selain itu masyarakat dapat meningkatkan mencegah dalam terjadinya penyakit pneumonia.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Divisions: Fakultas Kesehatan
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 07 Oct 2014 15:29
    Last Modified: 20 Nov 2014 21:09
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/7624

    Actions (login required)

    View Item