UDiNus Repository

FENOMENA SEKS "PANGRIS" ANAK JALANAN DI KOTA SEMARANG

RIANI, NURLAELAWATI (1970) FENOMENA SEKS "PANGRIS" ANAK JALANAN DI KOTA SEMARANG. Skripsi,Fakultas Kesehatan.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Fenomena seks Pangris merupakan akronim dari Jepang baris yang diadopsi dari kisah Jugun Ianfu yang merupakan suatu tindakan eksploitasi terhadap wanita sebagai budak seks para tentara Jepang. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi fenomena seks Pangris Anak Jalanan di Kota Semarang. Desain penelitian ini adalah kualitatif. Pengambilan sampel dengan metode purposive sampling melalui informasi dari key person. Pengumpulan data melalui metode wawancara mendalam terhadap lima anak jalanan, dan tiga informan crossceck yaitu ketua kelompok, pendamping anak jalanan dari perkumpulan teman-teman gereja, dan LSM pendamping sebagai informan triangulasi. Analisa data thematic meliputi alasan, proses, penggunaan alat kontrasepsi, perilaku pemeriksaan kesehatan reproduksi. Berdasarkan data yang dikumpulkan, terdapat empat tema yaitu alasan, proses, penggunaan alat kontrasepsi, perilaku pemeriksaan kesehatan reproduksi. Sebagian besar subyek penelitian mengetahui alasan perilaku seks Pangris dilakukan untuk memuaskan hasrat nafsu pada saat gairah naik, selain itu karena faktor pemaksaan juga menjadi alasan adanya perilaku seks Pangris. Proses Seks Pangris dilakukan dengan cara anak jalanan perempuan digilir oleh satu per satu anak jalanan atau bersama-sama oleh anak jalanan laki-laki. Pada saat melakukan seks Pangris mereka tidak pernah menggunakan alat kontrasepsi karena alasan ketidaknyamanan dan mengurangi kenikmatan pada saat berhubungan seksual. Hal ini berdampak pada sebagian kecil yang mempunyai keluhan nyeri, perih dan sakit pada alat kelamin. Perlu pendekatan, penjangkauan dan pembinaan yang lebih intensif dari pendamping anak jalanan dalam meningkatkan kesadaran mereka terhadap kesehatan reproduksi dan risiko terhadap penyakit akibat seksual.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Divisions: Fakultas Kesehatan
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 07 Oct 2014 15:29
    Last Modified: 20 Nov 2014 20:52
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/7648

    Actions (login required)

    View Item