UDiNus Repository

Analisis Faktor- faktor yang Mempengaruhi Keputusan Konsumen terhadap Minat Penggunaan Telepon Rumah (Studi pada Pelanggan PT. Telkom Semarang)

TRI, NUGROHO (2012) Analisis Faktor- faktor yang Mempengaruhi Keputusan Konsumen terhadap Minat Penggunaan Telepon Rumah (Studi pada Pelanggan PT. Telkom Semarang). Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (5Kb) | Preview

    Abstract

    ABSTRAKSI Semakin banyaknya penyedia jasa layanan komunikasi di Indonesia, membuat semakian ketatnya persaingan dunia jasa penyedia layanan komunikasi di Indonesia, hal ini memaksa perusahaan penyedia komunikasi selalau menciptakan strategi yang baik agar produk mereka bisa bertahan dan tetap tetap dapat dipakai para konsumen. Oleh sebab itu agar persaingan antar perusahaan penyedia layanan jasa telekomunikasi dapat dimenangkan, banyak faktor yang harus diperhatikan oleh produsen yang salah satunya melalui kebijakan pemahaman prilaku keputusan penggunaan konsumen secara efektif dapat dilakukan dengan menggunakan kombinasi dari variabel kelompok acuan, budaya (kelas sosial), promosi, pengalaman konsumen, harga, kualitas pelayanan, dan fasilitas. Penelitian ini untuk mengkaji pengaruh dari kelompok acuan, budaya (kelas sosial) ), promosi, pengalaman konsumen, harga, kualitas pelayanan, dan fasilitas terhadap keputusan penggunaan telepon rumah PT. Telkom yang terdapat di kota Semarang dengan sampel yang digunakan dalam penelitian ini sejumlah 100 orang responden yang terdapat di Kota Semarang dengan alat analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda yang didalamnya terdapat uji Kuesioner ( validitas dan reliabilitas), Uji Asumsi Klasik ( normalitas, multikolinearitas, dan heterokedastisitas ),Uji Regresi Linier Berganda ,Uji Hipotesis (Uji t dan f) dan Uji Koefisien Determinasi. Hasil analisis regresi berganda diperoleh hasil yang paling mempengaruhi keputusan penggunaan konsumen adalah kelompok acuan dengan nilai koefisien regresi 0,317 dan berpengaruh positif dan signifikan dengan nilai probabilitasnya adalah 0,000. Kualitas pelayanan, fasilitas, pengalaman konsumen, dan promosi menjadi faktor kedua, ketiga, keempat, dan kelima dengan nilai koefisien regresi 0,165; 0,163; 0,156 dan 0,129 dan berpengaruh positif dan signifikan dengan nilai probabilitasnya 0,038; 0,30; 0,40 dan 0,031. Sedangkan budaya tidak berpengaruh signifikan dengan nilai koefisien regresi 0,033 dan harga tidak memiliki pengaruh positif dengan nilai koefisien regresi 0,163. Secara simultan kelompok acuan, budaya (kelas sosial), promosi, pengalaman konsumen, harga, kualitas pelayanan, dan fasilitas memiliki pengaruh yang signifikan dengan nilai probabilitasnya 0,000 dan dalam pengujian koefisien determinasi ketujuh variabel diatas dapat menerangkan variabel Y sebesar 84,6%. Kata kunci : kelompok acuan, budaya (kelas sosial), promosi, pengalaman konsumen, harga, kualitas pelayanan, fasilitas dan keputusan penggunaan.

    Item Type: Article
    Subjects: ?? NM ??
    Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 07 Oct 2014 16:45
    Last Modified: 20 Nov 2014 02:55
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/8447

    Actions (login required)

    View Item