DWI, SARTIKA (2013) Penilaian Kinerja Keuangan Pada PT Fast Food Indonesia Tbk, Dengan Menggunakan Financial ratio dan Economic Value Added (EVA) Sebagai Alat Pengukur Kinerja Perusahaan. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.
| PDF Download (4Kb) | Preview |
Abstract
Laporan keuangan perusahaan dapat menjadi cerminan dari kinerja keuangan perusahaan dari tahun ke tahun. Peneliti menggunakan financial ratio dan Economic Value Added (EVA) untuk menilai kinerja keuangan, yang bertujuan untuk mengetahui kondisi keuangan perusahaan dengan sesungguhnya. Laporan keuangan yang digunakan untuk perhitungan rasio keuangan dan Economic Value Added (EVA) yaitu neraca dan laba rugi. Peneliti melakukan penelitian pada PT. Fast Food Indonesia Tbk, yang merupakan perusahaan makanan dan restoran siap saji terkenal dan terbesar di Indonesia. Jenis dan sumber data menggunakan data sekunder. Data sekunder diperoleh dari pusat data Universitas Dian Nuswantoro dan dari situs www.bi.go.id, www.idx.co.id.Teknik pengumpulannya dengan cara dokumentasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian dan pembahasan yang dilakukan menunjukkan bahwa kinerja dan posisi keuangan PT. Fast Food Indonesia, Tbk pada tahun 2009-2010 diukur dengan menggunakan financial ratio mengalami penurunan. Ada 2 (dua) rasio yang nilainya dibawah rata-rata industri yaitu current ratio dan rasio utang atas ekuitas. Namun, tetap dapat dikatakan baik, karena nilai dari 8 (delapan) rasio diatas rata-rata industri. Jadi, kondisi keuangan perusahaan diukur menggunakan financial ratio dapat dikatakan baik untuk tahun 2009-2010, meskipun dari masing-masing rasio ada yang mengalami penurunan. Sedangkan diukur dengan menggunakan Economic Value Added (EVA) juga mengalami penurunan untuk tahun 2009-2010. Akan tetapi, nilai yang dihasilkan perusahaan bernilai positif artinya bahwa PT.Fast Food Indonesia Tbk mampu menghasilkan nilai tambah ekonomis bagi pemegang saham dan para investor.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi Ilmu Sosial > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 07 Oct 2014 16:46 |
Last Modified: | 20 Nov 2014 02:23 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/8472 |
Actions (login required)
View Item |