RENGGANIS, MAYASARI INTAN (2012) SISTEM INFORMASI EVALUASI KINERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL (PNS) DENGAN MENGGUNAKAN METODE SCORING (STUDI KASUS : KECAMATAN TEMBALANG KOTA SEMARANG). Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Laporan penelitian ini berjudul “Sistem Informasi Evaluasi Kinerja Pegawai Negeri Sipil dengan menggunakan Metode Skoring (Studi Kasus : Kecamatan Tembalang Kota Semarang). Tujuan dari penulisan laporan penelitian ini adalah untuk menghasilkan suatu desain sistem informasi evaluasi kinerja pegawai negeri sipil dengan menggunakan meode Scoring pada Kecamatan Tembalang Kota Semarang. Metode penelitian dilakukan dengan 3 metode yaitu wawancara, observasi, dan studi pustaka. Proses perancangan informasi evaluasi kinerja pegawai negeri sipil pada kecamatan tembalang dimulai dengan menganalisis sistem yang berjalan pada Kecamatan Tembalang, kemudian mengidentifikasi permasalahan-permasalahan yang ada. Setelah diidentifikasi kemudian penulis merancang sistem informasi dengan model-model pengembangan sistem seperti Context Diagram, Dekomposisi Diagram, Data Flow Diagram, Entity Relationship Diagram, Normalisasi, Desain Database, dan Desain input dan Output. Setelah pengembangan sistem dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa sistem yang selama ini diterapkan pada Kecamatan Tembalang membutuhkan suatu sistem informasi yang mampu memberikan informasi dalam evaluasi kinerja pegawai negeri sipil.
Actions (login required)