UDiNus Repository

PERANCANGAN PROMOSI WISATA KULINER KUDUS

RAHMADI, PRATAMA (2014) PERANCANGAN PROMOSI WISATA KULINER KUDUS. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3980b) | Preview

    Abstract

    Kabupaten Kudus merupakan tempat tujuan wisata spiritual bagi masyarakat yang beragama Islam karena disana terdapat makam dua tokoh agama yang berjasa dalam penyebaran agama Islam di tanah Jawa yaitu Sunan Kudus dan Sunan Muria, akan tetapi selain objek wisata spiritual, objek wisata yang lain justru kurang diminati oleh wisatawan. Disisi lain, wisatawan cenderung datang ke Kabupaten Kudus untuk menikmati makanan khasnya, kondisi tersebut dapat dimanfaatkan untuk mempromosikan pariwisata yang ada di Kudus secara keseluruhan, yang pada pelaksanaannya menggunakan pendekatan promosi makanan khasnya sebagai daya tarik wisata bagi wisatawan untuk berwisata kuliner ke Kabupaten Kudus. Tujuan dari perancangan ini adalah membuat iklan komersial agar makanan khas Kudus dapat menjadi daya tarik wisata, dan Kabupaten Kudus sebagai tempat tujuan wisata kuliner bagi masyarakat Jawa Tengah dengan menggunakan analisis SWOT (Strength, Weakness, Opportunity, Threat) yang kemudian dilanjutkan dengan pembuatan konsep perancangan. Secara komprehensif perancangan ini terdiri dari media interaktif makanan khas Kudus, brosur, poster, billboard, neon box, car branding, iklan koran, roll up banner, kalender poster, tempat tissue, polo shirt, sticker, tote bag, dan gantungan kunci.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Desain Komunikasi Visual
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 10 Oct 2014 17:50
    Last Modified: 16 Nov 2014 09:30
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/13042

    Actions (login required)

    View Item