ACHMAD, NAJMI SUHEL (2012) Sistem Pendukung Keputusan untuk penyeleksian calon karyawan pada PT. Sumber Sehat Semarang. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Perusahaan sebagai suatu organisasi yang digerakkan oleh sumber daya manusia dihadapkan pada beragam pilihan dalam rangka menentukan tenaga kerja yang berkualitas.Keberhasilan sebuah perusahaan tidak lepas dari peran karyawan sebagai Sumber Daya Manusia (SDM) yang menjalankan segala aktifitas untuk memajukan perusahaan yang bersangkutan. Pilihan yang dibuat oleh sebuah perusahaaan dalam penerimaan calon karyawan baru sangat berpengaruh pada kinerja dan kemajuan perusahaan, sehingga pihak perusahaan harus jeli dalam memilih karyawan baru. Pengambilan keputusan yang melibatkan banyak alternatif dan banyak kriteria tentu bukan hal yang mudah, akan menyita banyak waktu dan besar peluang terjadi kesalahan. Hal ini didasarkan karena penyeleksian langsung ditangani oleh manajer sehingga manajer terkadang kesulitan dalam membagi waktunya. Berdasarkan permasalahan tersebut, PT. Sumber Sehat membutuhkan Sistem Pendukung Keputusan untuk Penyeleksian Calon Karyawan dengan metode profil matching agar dapat melakukan penilaian terhadap calon karyawan baru. Sistem Pendukung Keputusan yang dibangun akan menghasilkan informasi perbandingan calon karyawan baru.
Actions (login required)