UDiNus Repository

PERANCANGAN COMPANY PROFILE LEMON TEA RESTO BERBASIS WEB SEBAGAI MEDIA KOMUNIKASI DAN PROMOSI

SEKAR, RINEKSANTI (2012) PERANCANGAN COMPANY PROFILE LEMON TEA RESTO BERBASIS WEB SEBAGAI MEDIA KOMUNIKASI DAN PROMOSI. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3968b) | Preview

    Abstract

    Company profile merupakan sebuah data atau profil suatu perusahaan atau instansi, yang digunakan untuk memperkenalkan usaha pada rekan bisnisnya. Company profile tidak hanya dibutuhkan oleh perusahaan yang bersifat perkantoran saja, melainkan perusahaan dagang seperti restoran dan cafe juga membutuhkan company profile untuk menarik costumer agar datang dan mengenal usahanya. Company profile memiliki 2 bentuk, company profile cetak dan company profile berbasis web. Company profile tidak hanya digunakan untuk memperkenalkan profil perusahaan saja, tetapi bagi perusahaan dagang company profile merupakan media yang efektif untuk sarana promosi atau pemasaran, terutama melalui web. Salah satu contohnya adalah Lemon Tea Resto. Lemon Tea Resto adalah salah satu resto yang tergolong baru, sehingga membutuhkan company profile berbasis web untuk sarana promosi. Company profile yang berbasis web dapat diakses dimana saja, kapan saja, dan tidak mengenal ruang batas, sehingga dapat menjangkau lebih banyak kalangan. Penelitian yang dibuat adalah “Perancangan Company Profile Lemon Tea Resto Berbasis Web sebagai Media Komunikasi dan Promosi�. Data-data untuk pembuatan company profile ini diperoleh melalui observasi langsung dan wawancara. Dari pembuatan company profile berbasis web ini diharapkan dapat memperkenalkan Lemon Tea Resto pada masyarakat luas, mengembangkan usahanya serta meningkatkan jumlah costumer, kualitas, dan citra dari Lemon Tea Resto.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika - D3
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 10 Oct 2014 17:00
    Last Modified: 18 Nov 2014 17:41
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/11329

    Actions (login required)

    View Item