UDiNus Repository

Praktik Enjo Kousai oleh Para Pelajar Perempuan dalam Film Bounce koGALS

HANINDYO, PUTRO NURWIJAYANTO (2016) Praktik Enjo Kousai oleh Para Pelajar Perempuan dalam Film Bounce koGALS. Skripsi,Fakultas Ilmu Budaya.

[img]
Preview
PDF
Download (3802b) | Preview

    Abstract

    Penelitian ini membahas mengenai praktik enjo kousai yang dilakukan oleh para pelajar perempuan yang terdapat dalam film Bounce koGALS karya Harada Masato. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui praktik-praktik serta motivasi enjo kousai yang dilakukan oleh para pelajar perempuan dalam film Bounce koGALS. Penelitian ini menggunakan film Bounce koGALS sebagai sumber data. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Dengan berdasarkan beberapa teori, hasil yang didapat dari penelitian ini adalah diketahui bahwa pelaku enjo kousai mengenakan seragam sekolah atau pakaian biasa, sering berada di daerah Shibuya. Untuk melakukannya mereka menggunakan media seperti telepon genggam, bertemu di jalan, atau dikenalkan oleh teman. Enjo kousai yang dilakukan berupa belanja di toko, karaoke, mengobrol, berhubungan seksual, dan membersihkan toilet. Motivasinya antara lain untuk pemenuhan hasrat materialistis, untuk modal pergi ke luar negeri, membantu teman, serta akibat dari trauma pelecehan seksual di masa lalu. Juga dapat dipahami bahwa kekerasan bisa terjadi dalam enjo kousai.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa Jepang
    Z Literatur, Sastra > Bahasa Jepang
    Divisions: Fakultas Ilmu Budaya
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 22 Mar 2016 15:05
    Last Modified: 22 Mar 2016 15:05
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/17952

    Actions (login required)

    View Item