UDiNus Repository

IMPLEMENTASI METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW) DALAM SISTEM INFORMASI PENILAIAN KINERJA GURU PADA SMA N 3 PATI

ADY, HIDAYANTO (2016) IMPLEMENTASI METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW) DALAM SISTEM INFORMASI PENILAIAN KINERJA GURU PADA SMA N 3 PATI. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3946b) | Preview

    Abstract

    Teknologi informasi yang semakin maju dapat memberikan kemudahan dalam berbagai kegiatan. Berkembangnya teknologi informasi akan sangat membantu dalam mendapatkan informasi yang relevan dan tepat waktu. Memiliki guru dan staf pengajar yang profesional merupakan keharusan bagi sekolah guna melaksanakan pendidikan yang bermutu. Dalam rangka meningkatkan tenaga kependidikan dan profesionalitas guru, pihak sekolah perlu mengadakan penilaian kinerja guru. Namun pada setiap sekolah tentunya mempunyai kriteria tersendiri dalam melakukan penilaian kinerja guru. Banyaknya kriteria tersebut menyulitkan sekolah untuk melakukan penilaian kinerja guru. Pada penelitian ini akan dilakukan metode penyelesian masalah FMADM dengan menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW) dalam sistem informasi penilaian kinerja guru untuk kinerja terbaik menggunakan enam kriteria yaitu pedagogik, kepribadian dan sosial, profesional, tugas tambahan, lama bertugas dan kehadiran / absensi. Sistem informasi ini dapat melakukan proses perhitungan penilaian kinerja guru dengan menghasilkan sistem perankingan dari nilai tertinggi ke rendah dan bagi guru yang medapatkan nilai tertinggi akan mendapatkan reward.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 22 Sep 2016 14:28
    Last Modified: 22 Sep 2016 14:28
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/19420

    Actions (login required)

    View Item