UDiNus Repository

PENGARUH STATUS GIZI DAN ANEMIA DENGAN PRODUKTIVITAS KARYAWATI UNIT GARMENT PT APAC INTI CORPORA BAWEN TAHUN

MAYA, HARDIYANTI WIDI (2013) PENGARUH STATUS GIZI DAN ANEMIA DENGAN PRODUKTIVITAS KARYAWATI UNIT GARMENT PT APAC INTI CORPORA BAWEN TAHUN. Skripsi,Fakultas Kesehatan.

[img]
Preview
PDF
Download (305Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4Kb) | Preview

      Abstract

      Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Universitas Dian Nuswantoro Semarang 2013 MAYA WIDI HARDIYANTI HUBUNGAN STATUS GIZI DAN ANEMIA DENGAN PRODUKTIVITAS KARYAWATI UNIT GARMENT PT APAC INTI CORPORA BAWEN xv+54 hal+16 tabel + 9 lampiran tenaga kerja wanita yang menderita anemia memiliki daya tahan tubuh rendah, kemampuan fisik menurun dan produktivitas menurun 20%. jumlah tenaga kerja wanita PT Apac Inti Corpora Bawen sebanyak 15% pada unit garment. tujuan peneilitian ini adalah untuk mengetahui hubungan status gizi dan anemia dengan produktivitas karyawati PT Apac Inti Corpora Bawen. jenis penelitian ini adalah explanatory research dengan menggunakan pendekatan cross sectional. pengambilan data dilakukan dengan menggunakan pengukuran Hb dengan bantuan instrumen kuisioner. data primer di olah dan dianalisa menggunakan uji Indepemdent t-test untuk uji beda, sedangkan uji hubungan dengan uji chi square. teknik sampling yang digunakan adalah purposive sample melalui kriteria inklusi dan ekslusi diperoleh jumlah sample sebanyak 56 karyawati PT Apac Inti Corpora unit garmen. hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada hubungan terhadap status gizi dengan produktivitas dengan nilai p=0,353 (P>0,05). sedangkan untuk kejadian anemi dengan produktivitas terdapat hubungan dengan nilai p=0,000 (p<0,05). uji beda produktivitas dengan faktor eksternal menunjukan adan perbedaan antara umur terhadap produktivitas dan tidak ada perbedaan antara pendidikann dan masa kerja terhadap produktivitas. bagi perusahaan PT Apac Inti Corpora Bawen sebaiknya melakukan pemeriksaan hemoglobin secara rutin dan berkala terhadap pekerja untuk mencegah kasus anemia. bagi karyawati lebih memperhatikan asupan makanan untuk mememnuhi kebutuhan energi selama bekerja.

      Item Type: Article
      Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
      Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
      Divisions: Fakultas Kesehatan
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 07 Oct 2014 15:32
      Last Modified: 20 Nov 2014 18:54
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/7765

      Actions (login required)

      View Item