UDiNus Repository

Pengaruh Kepemimpinan , Motivasi dan Budaya Organisasi Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan dan Kinerja Perusahaan PT.Pertamina (Persero) TBBM Rewulu Yogyakarta

PREZA, MULLAH IMAN (2013) Pengaruh Kepemimpinan , Motivasi dan Budaya Organisasi Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan dan Kinerja Perusahaan PT.Pertamina (Persero) TBBM Rewulu Yogyakarta. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (522Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (3655b) | Preview

      Abstract

      Dalam era globalisasi dan pasar bebas saat ini setiap perusahaan dihadapkan pada situasi lingkungan bisnis yang semakin tidak pasti dan persaingan yang semakin ketat untuk menjadi yang terbaik dalam bisnisnya. Penelitian ini untuk mengkaji pengaruh dari kepemimpinan, motivasi, dan budaya organisasi, serta pengaruhnya terhadap kepuasan kerja karyawan dan kinerja perusahaan PT.Pertamina (Persero) TBBM Rewulu Yogyakarta dengan sampel yang digunakan dalam penelitian ini sejumlah 102 orang responden dengan alat analisis yang digunakan adlah SEM (Structural Equation Modelling). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepemimpinan memiliki pengaruh yang signifikan dan positif terhadap kepuasan kerja karyawan dengan CR 2,316 (P <0,05). Motivasi memiliki pengaruh yang signifikan dan positif terhadap kepuasan kerja karyawan dengan CR 2,601 (P <0,05). Budaya Organisasi memiliki pengaruh yang signifikan dan positif terhadap kepuasan kerja karyawan dengan CR 4,257 (P <0,05). Kepuasan Kerja Karyawan memiliki pengaruh yang signifikan dan positif terhadap Kinerja Perusahaan dengan CR 5,826 (P <0,05). Kata kunci : kepemimpinan, motivasi, budaya organisasi, kepuasan kerja karyawan dan kinerja perusahaan.

      Item Type: Article
      Subjects: ?? NM ??
      Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 07 Oct 2014 16:47
      Last Modified: 20 Nov 2014 01:59
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/8493

      Actions (login required)

      View Item